Sabtu, 10 Desember 2011

Toba Sejahtera berniat akuisisi Inalum

Jakarta (ANTARA News) - PT Toba Sejahtera berniat mengakuisisi 58,88 persen saham PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) yang dipegang oleh konsorsium Jepang (Nippon Asahi Aluminium).

Komisaris PT Toba Sejahtra, Luhut Binsar Pandjaitan, di Jakarta Selasa mengatakan, partisipasi akuisisi itu bertujuan untuk memajukan ekonomi dan sosial daerah di sekitar lokasi .

"Perseroan telah menyiapkan dana senilai 700 juta dolar AS (sekitar Rp6,35 triliun) untuk pelaksanaan akuisisi PT INALUM ini," ujarnya.

Sampai sekarang, lanjutnya, perseroan masih menunggu kebijakan dari pemerintah pusat terkait dengan pengalihan saham itu dan apabila diperlukan perseroan siap untuk mengikuti proses tender.

Dalam pengembangan usahanya, kata Luhut, perseroan saat ini fokus pada empat industri utama, yaitu batu bara dan pertambangan, minyak dan gas, pembangkit listrik swasta (Toba Power) dan perkebunan serta kehutanan.

"Selain fokus pada empat usaha tersebut, perseroan juga memiliki pengembangan usaha di sektor industri (Toba Industry)," katanya.

Untuk lebih memantapkan rencana ke depannya, Toba Sejahtera saat ini sedang dalam tahap pembangunan "SopoDel", yaitu gedung perkantoran yang terletak di Mega Kuningan, yang sebagian besar akan diperuntukkan bagi perseroan dan anak usaha.

"Pembangunan SopoDel sudah dilakukan pada bulan Oktober 2011 lalu," ujarnya.



Sumber :http://www.antaranews.com/berita/287890/toba-sejahtera-berniat-akuisisi-inalum

Tidak ada komentar:

Posting Komentar